SBNpro – Simalungun
Untuk menghormati leluhur pendiri Kabupaten Simalungun, pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Simalungun Dr H Anton Achmad Saragih dan Benny Gusman Sinaga (Anton-Benny) ziarah ke komplek makam Raja Tanah Jawa, Kamis 12 September 2024.
Sebelum ziarah, Anton-Benny bersama rombongan terlebih dahulu singgah di rumah Raja Tanah Jawa yang terletak di Kelurahan Tanah Jawa, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
Tidak lama kemudian, begitu tiba di komplek makam Raja Tanah Jawa untuk berziarah, Anton-Benny disambut hangat oleh keturunan Raja Tanah Jawa Edi Jongker Sinaga.
Turut juga menyambut, Anggota DPRD Simalungun Bona Uli Rajagukguk, Juarsa Siagian, Benfri Sinaga, kader Pemuda Pancasila Kecamatan Tanah Jawa, Grib Jaya dan warga sekitar. Ziarah kubur pun dilakukan.
Bacalon Wakil Bupati Simalungun Benny Gusman Sinaga mengatakan, sebelumnya ia sudah berkoordinasi dengan keturunan Raja Tanah Jawa untuk melakukan ziarah kubur.
Sehingga hari ini, bersama keturunan raja, warga bermarga Sinaga yang ada di daerah pemilihan (Dapil) 5 Simalungun, seperti warga Kecamatan Tanah Jawa, Hatonduhan, Hutabayu Raja, dan Jawamaraja Bah Jambi.
Kata Benny, Kabupaten Simalungun dahulu terdiri dari sejumlah wilayah kerajaan. Salah satunya kerajaan Tanah Jawa bermarga Sinaga. Sehingga wajar, setiap warga harus menghormati leluhur di daerahnya.
“Semoga kami mendapat dukungan dari seluruh masyarakat Kabupaten Simalungun untuk menjadikan kami sebagai Bupati dan Wakil Bupati Simalungun. Horas horas horas,” sebutnya.(*/rel)
Discussion about this post